Pencarian Kegiatan

 

MENGENAL INDONESIA LEBIH BAIK



Outing class merupakan kegiatan pembelajaran di luar kelas yang mendekatkan siswa dengan lingkungan dan mempermudah siswa memahami materi dengan melihat bukti nyata. Sampai saat ini, kegiatan outing class menjadi salah satu andalan pembelajaran yang aktif mengembangkan pengetahuan anak.

Selasa, 19 Maret 2019, SMP Talenta mengadakan outing class ke Monas, PP-IPTEK, dan Teater IMAX TMII di Jakarta. Pada kegiatan outing class tersebut diikuti oleh 127 orang siswadan 6 orang guru pendamping. Rombonganoutingberangkat dari sekolah pada pukul 05.30 WIB. Perjalanan menuju jakarta, anak-anak menikmati perjalanan dengan canda tawa satu sama lain sambil menikmati lagu yang diputar. Sesampainya di Monas, PP-IPTEK dan Teater TMII, mereka sangat menikmati kegiatan mulai dari awal sampai akhir.

Monas

Monumen Nasional atau yang populer disingkat dengan monas adalah monumen peringatan setinggi 132 meter (433 kaki) yang didirikan untuk mengenang perlawanan dan perjuangan rakyat Indonesia. Mengingat hal itu, para siswa belajar tentang sejarah Indonesia melalui museum nasional oleh pemandu setempat. Mereka tidak lupa untuk mencatat hal-hal penting yang mereka dapatkan dari pemandu. Dengan antusiasme, para siswa mengikuti pemandu dan tidak lupa untuk bertanya hal-hal yang belum mereka pahami dan yang belum diketahui pasti.

PP-IPTEK

Rasanya sudah tidak sabar sampai ditempat ini karena tempat ini tak kalah menarik dari tempat kunjungan sebelumnya. Pusat Peragaan Ilmu Pengetahuan dan Teknologi (Science Center) atau yang disingkat  PP-IPTEK adalah sarana pembelajaran luar sekolah untuk menumbuhkembangkan budaya ilmu pengetahuan dengan teknologi secara mudah, menghibur, berkesan dan kreatif.Tempat kedua ini, para siswa sangat antusias untuk mencoba setiap wahana permainan sains karena disediakan lembar kerja yang memandu para siswa agar lebih terarah dalam memainkan alat-alat peraga tersebut. Terdapat 250 alat peraga yang dapat dimainkan oleh para siswa. Beberapa alat peraga yang menantang yang dimainkan siswa yaitu roket air, try science, generator van de gratf, sepeda layang dan simulator gempa bumi.

Teater IMAX

Kunjungan terakhir  adalah Teater IMAX Keong Emas. Tempat tersebut adalah satu wahana pelestarian dan pengembangan budaya bangsa Indonesia melalui penayangan audio visual dengan menggunakan teknologi sinematographi Modern IMAX. Pada kesempatan itu, para siswa menonton tayangan Rocky Muntain Expressyang menceritakan tentang ekspedisi dalam menemukan jalan untuk rel kereta api di wilayah canada pada abad-18. Melalui tayangan tersebut, para siswa mendapat banyak pesan moral tentang sejarah perjuangan orang-orang yang terlibat di dalam membangun rel kereta api di daerah pegunungan.

Oleh karena itu, melalui kegiatan outing class ini, diharapkan siswa dapat mengetahui sejarah dan budaya nasional serta melestarikannya; menambah pengetahuan tentang sains dan teknologi.

Semoga pesan-pesan moral yang dapat dipetik para siswa menjadi landasan mereka menjadi lebih rajin belajar tanpa mengeluh sehingga mereka selalu optimis dalam mencapai harapan dan cita-cita mereka.

Semangat buat para siswa SMP Talenta, lakukan yang terbaik untukmu. Hari ini adalah cerminan untuk masa depanmu.

Ibu Minar

 


Sekolah Talenta Bandung - Indonesia